JK250811

Rabu, 03 Agustus 2011

BAC : Perbaiki Kebiasaan

Bukan Asal Comot

PERBAIKI 
KEBIASAAN YANG MEMBATALKAN PERLAKUAN BAIK

Jika kita tidak segera memperbaiki kebiasaan yang membatalkan perlakuan baik dari orang lain, maka kita harus menerima kelanjutan dari perlakuan tidak baik orang lain kepada kita.                                         
 ~Mario Teguh~

Setiap orang pasti ingin dihargai dan dihormati. Setiap orang pasti ingin menjadi pribadi yang penting di mata orang lain. Setiap orang haus akan pujian, penghargaan, dan penghormatan. Namun, adakalanya seseorang tidak menerima perlakuan demikian dari orang lain. Mengapa ?

Karena sikap dan perilaku mereka tidak mencerminkan tanda bahwa mereka adalah pribadi yang pantas untuk dihormati dan dihargai.Terkadang kita menuntut orang lain berlaku baik kepada kita, tetapi kita lupa mengoreksi diri apakah perilaku kita baik dimata mereka.

Jika kita harus melakukannya, kita harus menerima risikonya,tidak dihargai dan dihormati orang lain. Oleh karena itu, apa yang Anda inginkan dari orang lain untuk mereka perbuat pada Anda, perbuatlah itu lebih dulu kepada orang lain.

Sumber : 101 Tips Kilat Berfikir Positif dan Berjiwa Besar/Yopi Jalu Paksi/Mario Teguh
Infokita-kita : Perbaiki Kebiasaan, Stalgijk - 040811      Visit : www.johaneskrisnomo.blogspot.com

Terimakasih
Salam Perjuangan
Johanes Krisnomo

Cimahi, 03 Agst 2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar